Wednesday, April 20, 2016

Sempol, Jajanan Unik Dari Malang Selatan

Sahabat TeeM yang bertempat tinggal atau menetap di Malang, tentu sudah tak asing lagi dengan jajanan nikmat yang satu. Tapi, bagi mereka yang tak tinggal di Malang, tentu belum berkenalan sempol. Padahal rasanya yahud banget dan bikin nagih, lho. Yuk, kenalan dengan sempol!

Apa sih sempol itu?

sempol ayam
Sempol ayam


Oke, sahabat TeeM, sempol itu sebenarnya merupakan saudara dari cilok. Di Kota Malang, sempol baru saja populer dalam waktu dekat ini. Padahal, di Gondanglegi, Kabupaten Malang, yang menjadi daerah asal sempol, jajanan ini sudah populer sejak 2 tahun yang lalu. Sudah lama sekali ya?

Sempol terbuat dari daging ayam cincang yang dicampur dengan tepung kanji dan tepung terigu. Adonan sempol kemudian dibumbui dengan bawang putih, garam, serta penyedap rasa agar. Teksturnya kenyal layaknya cilok dan berbentuk seperti tempura yang ditusuk menggunakan tusuk sate.

Untuk membuatnya, sempol harus di rebus terlebih dahulu agar adonan masak. Sedangkan untuk penyajian, sempol akan dicelupkan beberapa kali ke kocokan telur, kemudian di goreng hingga berwarna keemasan. agar lebih nikmat, biasanya sempol ditemani dengan saus sambal atau saus tomat sebagai cocolan.

Harga sempol

sempol jamur
Penjual sempol bertebaran di Malang (source: Ngalam)


Harga sempol di Kota Malang, cukup bervariasi. Beberapa penjual mematok dengan harga Rp 500 saja per tusuk, yang lain Rp 800 per tusuk,  Rp 1.000 per tusuk dan ada juga yang menjual dengan harga Rp 2000 per tiga tusuk. Variasi harga ini sangat berpengaruh terhadap ukuran, tekstur dan rasa sempol.

Untuk mencicipi sempol yang benar-benar enak dan terasa ayam, kamu bisa memilih sempol dengan harga Rp 1.000 per tusuk. Sedangkan saat hemat dan ingin mendapatkan dengan jumlah yang lebih banyak, sempol dengan harga Rp 500 per tusuk bisa menjadi pilihan. Nah, sempol seharga Rp 800 per tusuk atau Rp 2.000 per tiga tusuk bisa menjadi jalan tengah diantara keduanya, dengan rasa yang enak, namun harga tak terlalu mahal.

Jika bosan dengan sempol rasa ayam, kamu juga bisa mencoba sempol cabe-cabean dengan irisan cabe yang ditambahkan ke adonan ataupun sempol jamur dan sempol sayuran yang memiliki rasa tak kalah nikmat dengan sempol ayam.

Jajanan gurih yang bikin ketagihan ini, cukup mudah di dapatkan di Kota Malang. Bahkan, tiap 100 meter, kamu bisa menemukan penjual sempol di pinggir-pinggir jalan, lho. Yuk, jalan-jalan ke Malang dan cicipi gurihnya sempol!

Wisata Kuliner Lainnya:
- Martabak Manis Rasa-rasa
- Selat Solo ala Nana

0 komentar:

Post a Comment